Memilih nama bagi anak kita seperti memilihkan sebuah identitas. Apakah anda pernah mendengar bahwa nama akan menunjukkan karakter dari seseorang? Oleh karena itu nama benar-benar akan menunjukkan karakter dan sifat seseorang. Sebuah nama akan membentuk kepribadian seseorang. Oleh karena itu kita harus memberikan nama yang terbaik bagi anak kita. Bacalah beberapa cara jitu di bawah ini bagaimana memilih nama yang terbaik bagi bayi kita.
Jangan melulu mengikuti tradisi keluarga anda. Memilih nama yang baik bagi anak kita tidak selalu harus sesuai dengan pilihan nama dari keluarga kita yang terdahulu. Yang anda pilihkan adalah nama untuk anak kita, bukan anak mereka. Sekali kita salah dalam memilih nama, maka yang akan merasakan akibatnya adalah anak kita. Jadi kita tidak perlu selalu mengikuti pilihan orang tua kita atau saudara kita.
Pandanglah ke masa depan. Kita tidak ingin gara-gara kita salah memilihkan nama bagi anak kita, maka dia akan ditertawakan oleh teman sepermainannya kelak. Cari tahu arti dari nama anak kita terlebih dahulu. Jangan memberi nama anak kita dengan nama yang lagi booming di TV. Jangan memberi nama anak kita dengan nama ‘Bopeng’ misalnya, hanya karena di TV sedang ada tayangan yang terkenal dengan nama tersebut sebagai aktornya.
Pertimbangkan inisial nama anak anda tidak akan membentuk singkatan yang lucu atau terdengar bodoh.
Periksa kembali garis keturunan anda dan pasangan anda. Orang-orang tertentu biasanya masih terikat dengan nama keluarga, seperti orang Batak, ada yang memakai nama Harahap atau di Aceh memakai nama Cut atau Teuku sesuai dengan nama garis keturunan keluarga mereka.
Jangan memberi nama yang terlalu sulit dieja atau diingat. Berilah nama yang sederhana tapi baik artinya dan sesuai dengan kepribadian yang anda harapkan muncul pada anak anda.
Bicarakan dengan pasangan anda dalam memutuskan nama anak anda. Jangan hanya diputuskan oleh salah satu pihak. Dengan mengambil keputusan bersama dalam memberi nama anak anda, maka hubungan anda berdua sebagai pasangan akan lebih erat.
Nama adalah do’a. Jadi berikan nama yang terbaik yang dapat mewakili do’a dan harapan anda berdua kepada anak anda.
Terakhir, apa yang anda lakukan akan bermanfaat untuk anak anda kelak. Jadi, selamat memilih nama bagi anak anda!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar